Lollapalooza

Rabu, 17 November 2010

Manusia & pandangan Hidup


Pengertian Pandangan Hidup : Menurut saya pandangan hidup adalah suatu dasar pemikiran yang di jadikan sebagai pedoman atau acuan dalam kehidupan seseorang.Sebagai seorang muslim saya berpedoman pada Al-quran dan hadits dalam menjalanikehidupan sehari-hari.

Pandangan hidup dapat diklasifikasikan menjadi 3 berdasarkan asal nya :
  1. Pandangan hidup yang berasal dari agama : Pandangan hidup yang mutlak kebenarannya dan kita wajib menjalakannya/menerapkan nya dalam kehidupan.
  2. Pandangan hidup yang berupa ideologi      : Pandangan hidup / konsep suatu negara yang  telah disesuaikan dengan norma dan kebudayaan dari negara tersebut.
  3. Pandangan hidup yang berupa renungan     : Pandangan hidup ini memiliki kebenaran yang relatif karena merupakan pandangan hidup yang berdasarkan pada  pola pikir satu individu saja.
Pandangan Hidup Mempunyai 4 unsur :
  1. Cita-cita
  2. Kebajikan
  3. Usaha atau Perjuangan
  4. Keyakinan atau Kepercayaan
1)      Cita-cita :
Adalah suatu keinginan atau harapan yang ingin di capai oleh seseorang apabila cita-cita belum tercapai maka cita-cita tersebut dinamakan angan-angan.
2)      Kebajikan :
Kebajikan atau Kebaikan merupakan perbuatan yang akan mendatangkan kesengan dan juga keuntungan pada setiap individu yang melakukan nya.karena sekecil apapun kebaikan yang kita lakukan pasti akan dibalas dengan kebaikan yang lain nya.
3)      Usaha atau Perjuangan :
Suatau kerja keras yang dilakukan sesorang untuk mecapai sesuatu.Cita-cita ataupun harapan yang ingin dicapai dengan mengkombinasikan ilmu pengetahuan dan akhlak yang baik serta tidak lupa untuk selalu berdoa kepada Allah SWT dengan begitu cita-cita akan lebih mudah di capai.

4)      Keyakinan atau Kepercayaan :
Rasa percaya pada diri sendiri dan percaya kepada Tuhan merupakan dasar keyakinan.
Menurut Prof.Dr. Harun Nasution, ada 3 aliran filsafat yaitu :
  1. Aliran Naturalisme                  : Aliran ini berspekulasi tentang kemungkinan ada nya Tuhan dan kemungkinan tidak ada nya Tuhan.Dasar aliran ini adalah kekuatan gaib yang berasal dari nature/alam sebagai ciptaan Tuhan.Bagi yang menganggap Tuhan itu ada peristiwa tersebut di pandang sebagai kekuasaan tertinggi dari Tuhan
  2. Aliran Intelektualisme             : Dasar aliran ini adalah akal dan logika manusia jadi pandangan hidup aliran ini dilandasi oleh keyakinan kebenaran yang di terima oleh akal.
  3. Aliran Gabungan                     : Dasar aliran ini adalah perbuatan yang gaib dan akal. Kekuatan gaib artinya kekuatan yang berasal dari Tuhan sedangkan akal adalah dasar kebudayaan yang menentukan benar atau tidak nya sesuatu.Apabila aliran ini di hubungkan dengan pandangan hidup, maka akan timbul 2 kemungkinan pandangan hidup yaitu Sosialisme dan Sosilisme Religius.
  1.  Pandangan hidup sosialisme mengutamakan logika berfikir dari hati.
  2.  Pandangan hidup sosialisme Religius merupakan gabungan dari logika dan gaib(Tuhan).
            Langkah - Langkah Berpandangan Hidup Yang Baik :
  1. Mengenal        : Sebagai seorang muslim kita mengenal pandangan hidup kita yaitu al-quran dan hadist
  2. Mengerti          : Mengerti tentang hakekat dari padangan hidup
  3. Menghayati     : Menghayati nilai-nilai yang tekandung dalam pandangan hidup yaitu dengan merluas serta memperdalam pengetahuan tentang pandangan hidup.
  4. Meyakini         : Meyakini pandangan hidup yang di pegang adalah benar ada nya.Contoh : Sebagai Muslim kita harus percaya yang terkandung dalam al-quran adalah benar ada nya.
  5. Mengabdi        : Tunduk Dan Patuh kepada pandangan hidup sebagai seorang muslim yaitu  Al-quran.
  1. Mengamalkan  : menjalankan dan menerapkan pandangan hidup kita dalam kehidupan             sehari-hari


Tidak ada komentar:

Posting Komentar